Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Bismillahirohmanirohim

Puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, yang maha pengasih lagi maha penyayang.

Alhamdulillah dengan mengedepankan nilai objektivitas, transparan, akuntabilitas, tidak diskriminatif, dan komitmen tinggi untuk menciptakan Pemimpin Indonesia dan generasi emas yang berkualitas, proses seleksi PPDB SMA Negeri 2 Prabumulih Tahun Pelajaran 2021/2022 Jalur Zonasi telah diselesaikan.

Dalam proses penyeleksian dokumen penilaian, semua mendapatkan perlakukan secara fair. Melalui halaman website ini, SMA Negeri 2 Prabumulih mengucapkan selamat kepada calon peserta didik yang dinyatakan lulus.

Kepada calon peserta didik yang dinyatakan tidak lulus, diucapkan terima kasih dan sangat menghargai antusiasme yang diberikan, jangan pernah menyerah, hal ini bukanlah sebuah kegagalan tetapi merupakan langkah awal keberhasilan yang tertunda, dan gapailah cita-cita dimanapun kalian melanjutkan tingkat SMA atau kami tunggu kalian untuk dapat mencoba lagi mendaftar ke SMA Negeri 2 Prabumulih Jalur Tes Mandiri dengan jumlah kuota 144 Calon Peserta Didik. (seluruh informasi dapat diakses di website: sman2prabumulih.sch.id)

Selamat berjuang.

Salam takdzim,

Kepala SMA Negeri 2 Prabumulih, Eva Yusnita, S.Pd.,M.Pd.

Calon peserta didik yang dinyatakan lulus melalui Jalur Zonasi dapat melakukan daftar ulang pada hari Selasa, tanggal 15 Juni 2021 dengan membawa semua kelengkapan persyaratan yang telah ditentukan, menggunakan pakaian seragam SMP asal, dan menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19 yang ketat.

Proses daftar ulang bertempat di SMA Negeri 2 Prabumulih, dari pukul 07.30 s.d. 15.30 WIB. Selanjutnya rincian biaya/dana perlengkapan (Seragam sekolah dan lain-lain) akan dikomunikasikan secara langsung kepada calon peserta didik baru pada saat daftar ulang sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Seluruh kelengkapan formulir daftar ulang dapat di download dibawah ini: